HIPMI Berikan Beasiswa Dan Investasi Tanah Kavling Sebagai Penopang Pendidikan

HIPMI Berikan Beasiswa Dan Investasi Tanah Kavling Sebagai Penopang Pendidikan



- Pendidikan adalah senjata utama yang paling ampuh untuk menaklukan dunia. Apalagi jika pendidikan itu sangat tinggi. Bukan lagi kita yang mencari pekerjaan, melainkan pekerjaan yang mencari kita.

Dalam menjalankan pendidikan seperti sekolah perlu beberapa penopang. Yang sangat utama adalah dari segi ekonomi. Apalagi jika ingin mendapatkan gelar sarjana. Tentunya harus memiliki tingkat ekonomi yang cukup tinggi untuk menyelesaikannya.

Dalam menempuh pendidikan juga ada bantuan dari segi ekonomi, yang dinamakan dengan beasiswa dan bantuan lainnya. Biasanya berbentuk uang tunai dengan jumlah tertentu, tergantung dari pihak yang memberikannya.

Ada beberapa macam jenis beasiswa yakni, Beasiswa Prestasi dan Beasiswa Kurang Mampu.  Yang memberikannya pun bisa dari berbagai pihak. Baik itu dari pihak Pemerintah, Sekolah, Universitas, maupun Swasta atau pihak lainnya yang sudah bekerja sama.

Seperti siswa/siswi SMK Muhamadiyah yang mendapatkan bantuan beasiswa, senin (13/01/20).

Beasiswa itu sendiri berasal dari BPC   HIPMI Kabupaten Sintang didukung oleh CV. SGI, yang merupakan program tahunan kali ke - 2 setelah yang  pertama dilaksanakan di SMA N 1 Sintang 2019 lalu.

"Mewakili teman - teman saya mengucapkan terimakasih kepada pihak HIPMI, CV. SGI yang sudah memberikan bantuan beasiswa ke sekolahan kami. Terimkasih juga kepada pihak sekolah, dan  Bupati sintang yang sudah datang di skolah kami", ucap Vanesa Aura Prillia siswa kelas XII Teknik Komputer dan Jaringan. 1 dari 3 siswa yang mendapatkan kavlingan tanah.

"Saya sangat bersyukur dan berterimakasih karna hari ini  saya diberikan rejeki mendapatkan 1 kavling tanah. Dengan adanya bantuan ini tentunya saya akan belajar semakin lebih giat, dan lebih semangat  lagi. Serta berusaha meningkatkan prestasi demi meningkatkan kulitas diri dan mempersiapkan masa depan yang siap bekerja dengan bersenjatakan pendidikan" kata vanesa.

Ia juga berpesan kepada teman - teman sekolahnya yang tidak mendapatkan bantuan beasiswa agar tetap semangat dan belajar lebih giat lagi demi masa depan yang cerah. Karna setiap orang itu pasti memiliki rejekinya masing - masing.



Thanks for reading HIPMI Berikan Beasiswa Dan Investasi Tanah Kavling Sebagai Penopang Pendidikan | Labels: sintang
0 Komentar untuk " HIPMI Berikan Beasiswa Dan Investasi Tanah Kavling Sebagai Penopang Pendidikan"

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.