Klarifikasi Penyelesaian Permasalahan PT. SDK Dengan Masyarakat Di 5 Desa.

Klarifikasi Penyelesaian Permasalahan PT. SDK Dengan Masyarakat Di 5 Desa.



Menindaklanjuti hasil rapat monitoring dan evaluasi kinerja perusahaan perkebunan tanggal 6 agustus 2019 mengenai penyelesaian permasalahan lahan perkebunan sawit dengan masyarakat, maka dilaksanakanlah  klarifikasi penyelesaian permasalahan PT. Sinar Dinamika Kapuas dengan masyarakat di 5 desa.

Yakni masyarakat Desa Mayang Sari, Lebak Ubah, Sarai, Rarai, dan Bonet Lama.

Kegiatan dihadiri oleh masing - masing  10 orang perwakilan masyarakat dari 5 Desa, Kepala Desa dan Perangkat Desa, Perwakilan dari   PT. Sinar Dinamika Kapuas, dan pihak yang terkait lainnya. Bertempat di Balai Pegodai, Rumah dinas wakil bupati sintang, kamis (19/12/12).

"Apa yang menjadi permasalahan di masyarakat, yang menjadi keluhan masyarakat mari kita selesaikan secara bersama. Kita sama - sama cari solusinya sehingga semuanya bisa selesai dengan baik", kata Askiman Wakil Bupati Sintang.

Askiman berharap dengan adanya pertemuan klarifikasi penyelesaian permasalahan PT. Sinar Dinamika Kapuas dengan masyarakat di 5 desa pada hari, semua permasalahan yang ada bisa selesai secara tuntas pada hari ini. Dengan tidak merugikan dari pihak manapun, entah itu pihak masyarakat ke 5 Desa ataun pihak dari PT. SDK.

"Pertemuan kita hari ini kan untuk musyawarah sehingga tercapailah mufakat. Kita disini untuk mencari solusi serta membuat kesepakatan bersama tentang bagaimana cara menyelesaikan masalah ini. Terutama kita harus membuat kesepakatan yang harus di setujui dan diketahui oleh masyarakat ke 5 Desa dan PT. SDK ini. Inilah tujuan dari kegiatan hari ini, masyarakat perwakilan dari ke 5 desa pun hadir disini. Dengan memiliki harapan yang sama yakni masalah bisa diselesaikan hari ini. Sehingga jika permasalahan ini sudah selesai keadaan pun akan baik seperti semula", jelasnya

Wabub Sintang Askiman  sangat berharap bahwa permasalahan yang ada antara PT. SDK dan masyarakat 5 Desa  bisa tuntas hari ini. Jangan sampai bekepanjangan. Karna masalahnya sudah cukup lama.


Thanks for reading Klarifikasi Penyelesaian Permasalahan PT. SDK Dengan Masyarakat Di 5 Desa. | Labels: sintang
0 Komentar untuk " Klarifikasi Penyelesaian Permasalahan PT. SDK Dengan Masyarakat Di 5 Desa."

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.